Metakognisi Siswa dalam Memecahkan Masalah Matematika

Authors

  • Riani Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Mulawarman
  • Asyril Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Mulawarman
  • Zainuddin Untu Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Mulawarman

DOI:

https://doi.org/10.30872/primatika.v11i1.1064

Keywords:

Metakognisi, Memecahkan Masalah Matematika, Systematic Literature Review

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metakognisi siswa SD, SMP, dan SMA dalam memecahkan masalah matematika berdasarkan hasil penelitian-penelitian sebelumnya. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan dengan metode Systematic Literature Review. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah teknik studi dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis isi dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metakognisi awareness pada siswa SD, SMP, dan SMA yaitu memikirkan apa yang telah diketahui dan ditanyakan pada masalah dan memikirkan apakah semua informasi yang diperoleh dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah. Selain itu, siswa SMP juga dapat mengingat kembali apakah pernah menyelesaikan masalah seperti ini sebelumnya, memikirkan apakah pengetahuan sebelumnya dapat membantu menyelesaikan masalah, serta menghubungkan apa yang telah diketahui dan ditanyakan pada masalah dengan pengetahuan sebelumnya. Pada metakognisi regulation, siswa dapat memilih langkah-langkah penyelesaian yang sesuai dengan informasi yang terdapat pada masalah dan menerapkan langkah-langkah penyelesaian yang telah dipilih untuk menyelesaikan masalah. Dalam hal ini, siswa SMP juga dapat memikirkan langkah-langkah penyelesaian yang berhubungan dengan pengetahuan sebelumnya. Pada metakognisi evaluation, siswa memeriksa kembali apakah semua langkah-langkah penyelesaian sudah diterapkan dalam menyelesaikan masalah. Selain itu, siswa SMA juga dapat memutuskan bahwa langkah yang digunakan sudah sesuai dan penyelesaian yang diperoleh sudah benar.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Alamsyah, A., & Subanji. (2018). Proses Metakognisi Siswa Dalam Menyelesaikan Masalah Open-Ended. Prosiding Silogisme, 1(1), Article 1. http://prosiding.unipma.ac.id/index.php/PSNPM/article/view/599

Chairani, Z. (2016). Metakognisi Siswa dalam Pemecahan Masalah Matematika. Deepublish. https://penerbitbukudeepublish.com/shop/buku-metakognisi-siswa/

Hastuti, I. D., Surahmat, Sutarto, & Dafik. (2020). Shifting of perfective metacognitive activities in solve math problems. Journal of Physics: Conference Series, 1465(1), 1–18. https://doi.org/10.1088/1742-6596/1465/1/012041

Juhandana, M. K., & Nusantara, T. (2016). Deskripsi Metakognisi Siswa Sekolah Menengah Atas dalam Pemecahan Masalah Persamaan Kuadrat dengan Menggunakan Mapping Mathematics. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Dan Pembelajaran Guru Dan Dosen 2016, 1, 335–351.

Kartika, H., & Firmansyah, D. (2019). Peran Kesadaran Metakognitif Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis. Jurnal THEOREMS (The Original Research of Mathematics), 3(2), 99–104. http://dx.doi.org/10.31949/th.v3i2.1183

Kuzle, A. (2013). Patterns of Metacognitive Behavior During Mathematics Problem-Solving in a Dynamic Geometry Environment. International Electronic Journal of Mathematics Education, 8(1), 20–40. https://doi.org/10.29333/iejme/272

Latifa, A. N., Subanji, S., & Hidayanto, E. (2020). Metakognisi Siswa Bergaya Kognitif Field-Independent Dalam Memecahkan Masalah Matematika Berdasarkan Tahapan Polya. Jurnal Kajian Pembelajaran Matematika, 4(1), 1–12.

Magiera, M. T., & Zawojewski, J. S. (2011). Characterizations of Social-Based and Self-Based Contexts Associated With Students’ Awareness, Evaluation, and Regulation of Their Thinking During Small-Group Mathematical Modeling. Journal for Research in Mathematics Education, 42(5), 486–520. https://doi.org/10.5951/jresematheduc.42.5.0486

Pratama, N. I., Kamid, & Efendi, M. H. (2020). Analisis Proses Metakognitif Siswa Tipe Kepribadian Idealist, Artisan, Guardian Dan Rational Dalam Pemecahan Masalah Matematika. Jurnal Penelitian Pendidikan dan Pengajaran Matematika, 6(2), 71–82. https://doi.org/10.37058/jp3m.v6i2.1940

Rachmady, R., Anggo, M., & Busnawir, B. (2019). Analisis Metakognisi Dalam Pemecahan Masalah Matematika Siswa SMP. Jurnal Pembelajaran Berpikir Matematika (Journal of Mathematics Thinking Learning), 4(1), 35–44. http://dx.doi.org/10.33772/jpbm.v4i1.6927

Riyadi, I. (2019). Model Pembelajaran Berbasis Metakognisi Untuk Peningkatan Kompetensi Siswa Pada Mata Pelajaran IPS. Deepublish.

Sasongko, D. F., Subanji, S., & Sulandra, I. M. (2018). Metakognisi Siswa Dalam Pemecahan Masalah Trigonometri. Jurnal Kajian Pembelajaran Matematika, 2(2), 82–95.

Setyaningrum, D. U., & Mampouw, H. L. (2020). Proses Metakognisi Siswa SMP dalam Pemecahan Masalah Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 9(2), 275–286. https://doi.org/10.31980/mosharafa.v9i2.663

Sigalingging, J. J. A., Muksar, M., & Qohar, A. (2019). Proses Metakognitif Siswa Dalam Menyelesaikan Masalah High Order Thinking. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan, 4(12), 1643–1654. http://dx.doi.org/10.17977/jptpp.v4i12.13084

Solso, R. L., Maclin, O. H., & Maclin, M. K. (2007). Psikologi Kognitif. Erlangga.

Sutama, Anif, S., Prayitno, H. J., Narimo, S., Fuadi, D., Sari, D. P., & Adnan, M. (2021). Metacognition of Junior High School Students in Mathematics Problem Solving Based on Cognitive Style. Asian Journal of University Education, 17(1), 134–144. https://doi.org/10.24191/ajue.v17i1.12604

Tampi, W., Subanji, S., & Sisworo, S. (2016). Proses Metakognisi Siswa Dalam Pemecahan Masalah Aljabar Berdasarkan Taksonomi SOLO. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan, 1(11), 2118–2125. http://dx.doi.org/10.17977/jp.v1i11.7962

Wilson, J., & Clarke, D. (2004). Towards the Modelling of Mathematical Metacognition. Mathematics Education Research Journal, 16(2), 25–48. https://doi.org/10.1007/BF03217394

Downloads

Published

2022-06-30

How to Cite

Riani, R., Asyril, A., & Untu, Z. (2022). Metakognisi Siswa dalam Memecahkan Masalah Matematika. Primatika : Jurnal Pendidikan Matematika, 11(1), 51–60. https://doi.org/10.30872/primatika.v11i1.1064

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)