Main Article Content

Abstract

Science, Technology, Engineering, Arts, and Mathematics (STEAM) saat ini diakui dan banyak digunakan sebagai metadisiplin yang menjembatani berbagai displin ilmu untuk menciptakan pengetahuan secara keseluruhan. Pembelajaran STEAM berperan penting dalam menghasilkan sebuah produk dengan mengintegrasikan lima disiplin ilmu. Namun, pembelajaran STEAM di Indonesia belum banyak diterapkan untuk mempelajari matematika dengan menghasilkan sebuah produk STEAM. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi persepsi calon guru matematika terhadap pembelajaran STEAM melalui proyek Straw Bridge (Jembatan dari Sedotan Plastik) yang diterapkan di sekolah. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan melalui angket tertutup yang terdiri dari empat item pertanyaan. Subjek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah 15 mahasiswa calon guru matematika yang sebelumnya telah terlibat langsung dalam pembelajaran STEAM. Analisis deskriptif dilakukan untuk mengetahui persepsi mahasiswa calon guru matematika terhadap proyek Straw Bridge (Jembatan dari Sedotan Plastik) yang diterapkan di sekolah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa melalui pembelajaran STEAM, mahasiswa calon guru matematika berkeyakinan mampu meningkatkan keaktifan, kreativitas, dan konsentrasi belajar peserta didik sehingga peserta didik dapat menemukan dan mengembangkan ide-ide baru dalam mendesain dan menyelesaikan proyek STEAM-Straw Bridge (Jembatan dari Sedotan).

Keywords

Persepsi Mahasiswa Calon Guru Matematika Straw Bridge Pembelajaran STEAM Pendidikan Matematika

Article Details

How to Cite
Naufal, M. A., & Asdar, A. (2022). Investigasi Persepsi Mahasiswa Calon Guru Matematika Terhadap Penerapan Pembelajaran STEAM Di Sekolah. Primatika : Jurnal Pendidikan Matematika, 11(2), 129-140. https://doi.org/10.30872/primatika.v11i2.1221

References

  1. Agry, F. P. & Kartono, K. (2021). Implementasi untuk Model STEAM (Sains, Technology, Engineering, Art, and Mathematic): Pembelajaran Matematika untuk Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana, ISSN 26866404, Pascasarjana Universitas Negeri Semarang
  2. Ahmad, D. N., Astriani, M. M., & Alfahnum, M. (2020). Analisis Mengukur Kemampuan Berpikir Kritis Melalui Pembelajaran Menggunakan Metode STEAM-PjBL. Prosiding Seminar Nasional dan Diskusi Panel Nasional Pendidikan Matematika Universitas Indraprasta PGRI, Jakarta, 331-336.
  3. Amalia, D., Sutarto, J., Pranoto, Y., K., S. (2022). Pengaruh Pembelajaran Jarak Jauh Bermuatan STEAM terhadap Karakter Kreatif dan Kemandirian. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 6(3), 2022
  4. Amelia, W., & Marini, A. (2022). Urgensi Model Pembelajaran Science, Technology, Engineering, Arts, and Math (Steam) untuk Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Cakrawala PendasVol.8 No. 1, Januari 2022. https://doi.org/10.31949/jcp.v8i1.1947
  5. Astriani, M. M. (2020). Upaya mengembangkan kreativitas mahasiswa melalui pembelajaran model project based learning. Jurnal Petik, 6(1), 36-40.
  6. Azhari, B. M., Puteri, H. A., Azizah, I., Kamila, N., Nazwa, H. A., & Andriatna, R. (2022). Upaya Meningkatkan Kemampuan Literasi Membaca dan Numerasi Anak Usia Sekolah Dasar di Desa Jeron melalui Lembar Kerja Komik Berbasis STEAM dan MIKiR. To Maega: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 5(2), 250-262.
  7. Berland, L. K. (2013). Designing for STEM integration. Journal of Pre-College Engineering Education Research (J-PEER), 3(1), 3.
  8. Creswell, J. W., & Creswell, J. D. (2018). Research Design: Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods Approaches (5th ed.). SAGE Publications, Inc.
  9. Dores, J. O., Lisa, Y., Vorina, O. (2019). Analisis Konsentrasi Belajar Matematika Siswa Kelas V Sdn 20 Skph Manis Raya. Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 1 No. 2, November 2019.
  10. Fadlina, Artika, W., Khairil, Nurmaliah, C., Abdullah. (2021). Penerapan Model Discovery Learning Berbasis STEM pada Materi Sistem Gerak Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis. Jurnal Pendidikan Sains Indonesia, 9(1): 99-107, 2021.
  11. Fitriyah, A & Ramadani, S., D. (2021). Pengaruh Pembelajaran STEAM Berbasis PJBL (Project-Based Learning) Terhadap Keterampilan Berpikir dan Berpikir Kritis. Jurnal Inspiratif Pendidikan Vol. 10 No. 1 (2021)
  12. Furi, L. M. I., Handayani, S., & Maharani, S. (2018). Eksperimen model pembelajaran project based learning dan project based learning terintegrasi stem untuk mengingkatkan hasil belajar dan kreativitas siswa pada kompetensi dasar teknologi pengolahan susu. Jurnal Penelitian Pendidikan, 35(1), 49-60.
  13. Hafiz, N. R. M., & Ayop, S. K. (2019). Engineering Design Process in Stem Education: A Systematic. International Journal of Academic Research in Business and Social Sciences, 9(5), 676-697.
  14. Kanza, N., R., F., Lesmono, A., D. & Widodo, H., M. (2020). Analisis Keaktifan Belajar Siswa Menggunakan Model Project Based Learning dengan Pendekatan STEM pada Pembelajaran Fisika Materi Elastisitas di kelas XI MIPA 5 SMA Negeri 2 Jember. Jurnal Pembelajaran Fisika, 9(2), 71-77
  15. Khairani, Mukhni, & Ain, F. Q. (2018). Pembelajaran berbasis stem dalam perkuliahan kalkulus di perguruan tinggi. UJMES, 03, 104–111
  16. Maria, F., Asikin, M., & Karomah, N. (2019). Membangun Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa dengan Pembelajaran PjBL terintegrasi Pendekatan STEM. Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana 2019, 612–617.
  17. Mifa, M. (2017). Kemampuan Siswa Dalam Merancang Pemecahan Masalah Pencemaran Lingkungan Melalui Engineering Design Process (EDP) (Doctoral dissertation, Universitas Pendidikan Indonesia).
  18. Nirmalasari, P., Jumadi, Ekayanti, A. (2021). Penerapan Model Pembelajaran STEAM (Science, Technology, Engineering, Arts, and Mathematics) untuk Penguatan Literasi-Numerasi Siswa. Jurnal Abdimas Indonesia Vol.1 No.2, Agustus 2021
  19. Nurfaijah, S., Sumarni, W., Sumarti, S., S. & Kurniawan, C. (2021). Pengaruh Project Based Learning Terintegrasi STEM pada Pembelajaran Hidrolisis Garam terhadap Keaktifan Siswa. Journal of Chemistry In Education, 10(2), 33-41
  20. Nurinayah, A., Y., Nurhayati, S., Wulansuci, G. (2021). Penerapan Pembelajaran STEAM Melalui Metode Proyek dalam Meningkatkan Kreativitas Anak Usia Dini di TK Pelita. Jurnal Ceria (Cerdas Energik Responsif Inovatif Adaptif). ISSN: 2614-6347 (Print) 2714-4107 Vol.4 No.5 September 2021
  21. Prijanto, J. H., & de Kock, F. (2021). Peran Guru Dalam Upaya Meningkatkan Keaktifan Siswa Dengan Menerapkan Metode Tanya Jawab Pada Pembelajaran Online. Scholaria: Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 11(3), 238-251.
  22. Saidah, N. (2021). Implementasi Model Pembelajaran Steam Pada Pembelajaran Daring. Jurnal Kajian Pendidikan dan Hasil Penelitian, 7(2)
  23. Sulistiyono, E., Pangestu, W., T. & Wana, P., R. (2021). Efektivitas Pembelajaran STEM (Science, Technology, Engineering, And Mathematics) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Edicatio, 7(3), 791-795
  24. Suroto. (2021). Penerapan Metode STEM Berbasis Proyek untuk Meningkatkan Hasil dan Keaktifan Belajar Mata Pelajaran Sistem Kontrol Terprogram. Jurnal Edukasi Elektro, 5(2), 120-130
  25. Syukri, M., Maghfirah, S., Halim, A., & Herliana, F. (2021, May). Student responses toward worksheets based on stem approach through project-based learning model. In Journal of Physics: Conference Series (Vol. 1882, No. 1, p. 012031). IOP Publishing.
  26. Trivena, & Langi, W., L. (2021). Persepsi Mahasiswa PGSD UKI Toraja terkait STEAM. Jurnal Pendidikan, 5(2), 381- 388
  27. Ulum, Moch. Bachrul., Putra, Pramudya Dwi Aristya., dkk. (2021). Identifikasi penggunaan EDP (Engineering Design Process) dalam berpikir engineer siswa SMA melalui Lembar Kerja Siswa (LKS). Jurnal Riset dan Kajian Pendidikan Fisika, 8(2), 53-63
  28. Winarno, N., Rusdiana, D., Samsudin, A., Susilowati, E., Ahmad, N., & Afifah, R. M. A. (2020). The steps of the Engineering Design Process (EDP) in science education: A systematic literature review. Journal for the Education of Gifted Young Scientists, 8(4), 1345-1360.
  29. Yani, M., H. (2018) Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Matematika melalui Strategi Pembelajaran TAPPS Berbasis Pendekatan (STEM). Jurnal Pendidikan Matematika, 1(2), 117-125
  30. Zega, A. (2021). Penerapan Model Project Based Learning (PjBL) dalam Mata Kuliah Konstruksi Bangunan Pada Mahasiswa Prodi Teknik Bangunan IKIP Gunungsitoli. Edumaspul. Jurnal Pendidikan, 5(1), 622–626