PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN GAYA HIDUP TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF MAHASISWA PADA PRODI PENDIDIKAN EKONOMI FKIP UNIVERSITAS MULAWARMAN

  • Murni Hartiningsih Universitas Mulawarman
  • Reza Reza Universitas Mulawarman
  • Vitria Puri Rahayu Universitas Mulawarman
Keywords: Literasi keuangan, Gaya Hidup, Perilaku Konsumtif

Abstract

Peneliti ingin meneliti tentang pengetahuan keuangan di Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas Mulawarman Angkatan 2018-2019 karena sudah mengetahui mengenai perencanaan keuangan, simpan pinjam, asuransi, dan investasi setelah mendapatkan matakuliah manajemen keuangan. Masalah keuangan muncul karena ada pengelolaan keuangan yang tidak baik, gaya hidup dan pola konsumsi yang boros. Tujuan dari penelitian ini adalah ingin melihat apakah ada hubungan dari literasi keuangan dan gaya hidup terhadap perilaku konsumtif mahasiswa pada Prodi Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas Mulawarman Angkatan 2018-2019.

Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan populasi penelitian adalah mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman Angkatan 2018-2019. Penelitian melakukan pengumpulan data dengan membagikan kuesioner dengan pengukuran skala likert dan wawancara dengan mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman Angkatan 2018-2019. Hasil penelitian ini adalah (1) literasi keuangan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman. (2) Gaya hidup mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman. (3) Pengaruh literasi keuangan dan gaya hidup stimultan mempunyai pengaruh terhadap perilaku konsumtif pada Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Universitas Mulawarman.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Dikria, O., & Mintari, S. (2016). Pengaruh Literasi Keuangan dan Pengendalian Diri Terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang Angkatan 2013. Jurnal Pendidikan Ekonomi, 9(2), 143-156.
Ermawati, & E. (2011). “Hubungan Antara Konsep Diri Dengan Perilaku Konsumtif Pada Remaja Di SMP N 1 Piyungan”. Jurnal Spirits, Volume 2, No.1. Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa, Yogyakarta.
Fitriyani, Widodo, & Fuzia. (2013). “Hubungan Antara Gaya Hidup Hedonis dan Konformitas Dengan Perilaku Konsumtif Pada Mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung Semarang”. (Doctoral dissertation, Fakultas Psikologi UNISSULA).
Martha, (2010). “Hubungan Antara Gaya Hidup Hedonis dan Konformitas Dengan Perilaku Konsumtif Pada Mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung Semarang”. (Doctoral dissertation, Fakultas Psikologi UNISSULA).
Maulani, S. (2016). Analisis Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Literasi Keuangan (Studi pada Mahasiswa Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Semarang Aktif Semester Genap Tahun 2015/2016) (Doctoral dissertation, Universitas Negeri Semarang).
OECD INFE. 2016. “Measuring Financial Literacy : Core Questionnaire in Measuring Literasi Keuangan : Questionnaire and Guidance Notes for Conducting an Internationally Comparable Survey of Literasi Keuangan”. . Diakses tanggal 20 Oktober 2017.
Patricia, & Handayani. (2014). “Pengaruh Hedonic Shopping Dan Gaya Hidup Terhadap Tingkat Perilaku Konsumtif Mahasiswa Di Pondok Pesantren Darussalam Bangunsari Ponorogo”. (Doctoral dissertation, IAIN Ponorogo).
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.
Suminar, & Meiyuntari. (2015). “Hubungan Antara Gaya Hidup Hedonis dan Konformitas Dengan Perilaku Konsumtif Pada Mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Islam Sultan Agung Semarang”. (Doctoral dissertation, Fakultas Psikologi UNISSULA).
Susanto, A. S. (2013). Membuat segmentasi berdasarkan life style (gaya hidup). Jurnal JIBEKA , 7 (2), 1-6.
Published
2021-12-30
How to Cite
Hartiningsih, M., Reza, R., & Rahayu, V. P. (2021). PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN GAYA HIDUP TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF MAHASISWA PADA PRODI PENDIDIKAN EKONOMI FKIP UNIVERSITAS MULAWARMAN. Educational Studies: Conference Series, 1(2). https://doi.org/10.30872/escs.v1i2.905
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>