Strategi Adaptasi Petani Ladang di Kawasan Terdampak Banjir Kelurahan Lempake Kota Samarinda

  • Risal Risal Program Studi Pendidikan Geografi, Universitas Mulawarman
  • Aisyah Trees Sandy Program Studi Pendidikan Geografi, Universitas Mulawarman
  • Made Ngurah Partha Program Studi Pendidikan Geografi, Universitas Mulawarman
Keywords: Banjir, Adaptasi, Petani ladang

Abstract

Kelurahan Lempake merupakan daerah pertanian yang terletak di Kecamatan Samarinda Utara. Daerah ini merupakan daerah paparan banjir sehingga setiap tahunnya mengalami kejadian banjir. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Deskriptif Kualitatif serta pengumpulan data menggunakan Teknik Snowball Sampling yang dipadukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan adaptasi petani ladang memiliki strategi dalam menghadapi banjir yaitu: a). Strategi adaptasi aktif para petani ladang akan membuat bedengan setinggi 30-40 cm dan para petani ladang juga berusaha menjaga kebersihan salurahan irigasi serta menggunakan teknik pemupukan dengan cara ditanam agar ketika terjadi banjir, pupuk tidak langsung terbawa oleh air. b). Adaptasi pasif berdasarkan pengetahuan dan pengalaman para petani ladang bahwa tanda-tanda terjadinya banjir ialah intensitas curah hujan yang tinggi dan menyebabkan terjadinya ketinggian banjir di lahan berkisaran 30 - 60 cm, sehingga para Petani ladang lebih memilih tanaman jagung dan kacang panjang yang diyakini lebih tahan terhadap genangan banjir dibandingkan tanaman cabai dan tanaman umbi-umbian. c). Adaptasi sosial para petani ladang mengeluhkan dampak banjir yang sering terjadi di lahan pertanian mereka, sehingga pemerintah daerah menanggapi permasalahan tersebut dengan memberikan bantuan berupa pembuatan saluran drainase serta melakukan pengerukan di sungai Lempake Jaya yang menjadi salah satu penyebab banjir. Para petani ladang juga bekerjasama menjaga kebersihan saluran irigasi dari sampah yang dapat menyebabkan banjir. d). Adaptasi ekonomi para petani ladang bekerja sampingan untuk menambah penghasilan saat terjadi banjir seperti berdagang, menangkap ikan dan tukang kayu dengan strategi inilah para petani ladang di Kelurahan Lempake ini dapat bertahan dalam menghadapi banjir.

 

Kata Kunci: Banjir, Adaptasi, Petani ladang.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arifa’illah, I. H. S. (2016) ‘Bentuk-Bentuk Adaptasi Masyarakat Dalam Menghadapi Bencana Banjir (Studi Kasus Di Desa Pelangwot Kecamatan Laren Lamongan)’, Upaya Pengurangan Risiko Bencana Terkait Perubahan Iklim, (4), pp. 299–314.

Azizah, A. N., Budimansyah, D. and Eridiana, W. (2018) ‘Bentuk Strategi Adaptasi Sosial Ekonomi Masyarakat Petani Pasca Pembangunan Waduk Jatigede’, Sosietas, 7(2), pp. 399–406. doi: 10.17509/sosietas.v7i2.10356.

Badan Pusat Statistika (2021) ‘Luas Panen dan Produksi Padi di Indonesia 2020 (Angka Tetap)’, Badan Pusat Statistika, 3(22), pp. 1–20.

BAPPEDA KALTIM (2021) Frekuensi Terjadinya Bencana, Sistem Informasi Data Kalimantan Timur.

BNPB (2021) Geoportal Data Bencana Indonesia, BNPB.

BPBD KALTIM (2021) Potensi Ancaman Bencana | BPBD - KALTIM, BPBD KALTIM.

BPS Samarinda (2020) ‘Kecamatan SAMARINDA UTARA Dalam Angka’.

Crassipes, E. et al. (2018) ‘Jurnal “ Teknologi Lingkungan ” , Volume 2 Nomor 01 , Juni 2018 Teknik Lingkungan Universitas Mulawarman Jurnal “ Teknologi Lingkungan ” , Volume 2 Nomor 01 , Juni 2018’, 2(2012), pp. 1–10.

Destu Wenti Susanto (2021) Mengenal Teknik Bedengan Tanaman Hortikultura, Saibumi. Available at: https://www.saibumi.com/artikel-113706-mengenal-teknik-bedengan-tanaman-hortikultura.html#:~:text=Bedengan adalah tempat tumbuhnya tanaman,organik%2C pupuk kandang atau kompos (Accessed: 28 June 2022).

Duaja, M. D. et al. (2017) ‘Pemberdayaan Petani Kopi Untuk’, pp. 19–21.

Dulur, N. W. D., Kusnarta, I. G. M. and Wangiyanya, W. (2015) ‘Aplikasi Pasir dan Pupuk Kandang pada Bedeng Permanen untuk Perbaikan Sifat Tanah dan Pertumbuhan Padi di Lahan Vertisol Tadah Hujan Lombok’, Agroteksos, 25(2), pp. 102–108. Available at: https://agroteksos.unram.ac.id/index.php/Agroteksos/article/view/50.

Gerungan (1996) Pengertian Adaptasi Mekanisme Penyesuaian Diri, Tujuan dan Jenis-jenisnya - Inspirasi Indonesia. Available at: https://www.inspira.my.id/2021/12/pengertian-adaptasi-mekanisme.html (Accessed: 12 January 2022).

Hermon, D. (2012) Mitigasi Bencana Hidrometeorologi, Padang: UNP Press, 2012, Psikologi Perkembangan.

JIB, N. (2018) ‘“Analisis Harga Satuan Normalisasi Sedimentasi Terkait Faktor Penyebab Banjir Pada Bendungan Benanga Di Lempake Samarinda.”’, S: Jurnal Keilmuan dan Aplikasi Teknik Sipil 1.1, pp. 1570-1580.

Prasetyo, W. and Tjahjono, H. D. (2021) ‘Pendidikan Kesehatan Terhadap Pengetahuan Kesiapsiagaan Masyarakat Dalam Menghadapi Bencana Banjir Di Daerah Petemon Surabaya’, Jurnal Keperawatan, 10(1), pp. 9–17. doi: 10.47560/kep.v10i1.266.

Sapoetra (1987) Pola Adaptasi Sosial PSYCHOLOGYMANIA. Available at: https://www.psychologymania.com/2013/05/pola-adaptasi-sosial.html (Accessed: 12 January 2022).

Published
2022-12-30
Section
Articles