Peningkatan Hasil Belajar PKN Tentang Penerapan Nilai-Nilai Pancasila Melalui Adaptasi Model PjBL dan Cooperative Teams Games Tournament

  • Tatik Mulyati Pendidikan Profesi Guru, Universitas Mulawarman
  • Sudarman Sudarman Pendidikan Ekonomi, Universitas Mulawarman
  • Nova Raudatul Zannah SDN 025 Samboja Barat
Keywords: Hasil Belajar, Nilai-Nilai Pancasila, Model PjBL, Teams Games Tournament

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar pada siswa kelas 2 SDN 025 Samboja Barat menggunakan Model Teams Games Tournament. Jenis dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian siswa kelas II SDN 025 Samboja Barat tahun ajaran 2023/2024 yang berjumlah 18 peserta didik. Terdiri dari 2 siklus yang terdiri atas beberapa  tahap yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Teknik pengumpulan data melalui metode dokumentasi dengan mengambil dokumen atau data-data yang mendukung penelitian Metode tes dipergunakan untuk mengukur hasil belajar siswa yang diajar dengan model teams games tournament.  Metode lembar pengamatan untuk mengetahui mengenai kemampuan segi afektif dan psikomotorik siswa dilakukan dengan membuat lembar pengamatan. Teknik Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis diskriptif prosentase. Data penelitian diperoleh dari penilaian  siklus 1 dan siklus 2 dilakukan dengan implementasi penggunaan model Teams Games Tournament dalam pembelajaran. Rendahnya daya serap atau prestasi belajar, serta terwujudnya keterampilan proses dan pembelajaran yang menekankan pada peran aktif peserta didik, inti persoalannya adalah bagaimana guru menyampaikan materi secara menarik, sehingga siswa secara perorangan mendapatkan nilai yang maksimal. Keterampilan mengajar guru ini berpengaruh terhadap nilai siswa sehingga sebesar 100% siswa mendapatkan nilai di atas 70.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Adewiyah, R. (2018). Upaya Peningkatan Hasil Belajar Siswa dengan Menggunakan Metode Team Games Tournament (TGT) pada Kompetensi Dasar Sumber Daya Alam dan Kegiatan Ekonomi Masyarakat di Kelas V SD Negeri 060924 Medan Amplas. MUKADIMAH: Jurnal Pendidikan, Sejarah, Dan Ilmu-Ilmu Sosial, 2(2), 1–10.
Alfian, A. N., Putra, M. Y., Arifin, R. W., Barokah, A., Safei, A., & Julian, N. (2022). Pemanfaatan media pembelajaran audio visual berbasis aplikasi canva. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat UBJ, 5(1), 75–84.
Anda Juanda, A. J. (2016). Penelitian Tindakan Kelas: Classroom Action Research. Deepublish.
Fitriyani, Y., Supriatna, N., & Sari, M. Z. (2021). Pengembangan Kreativitas Guru dalam Pembelajaran Kreatif pada Mata Pelajaran IPS di Sekolah Dasar. Jurnal Kependidikan: Jurnal Hasil Penelitian Dan Kajian Kepustakaan Di Bidang Pendidikan, Pengajaran Dan Pembelajaran, 7(1), 97–109.
Fendiyanto, P., Faridhatijannah, E., & Untu, Z. (2022). Kemampuan menyelesaikan soal cerita matematika pada siswa berkepribadian ekstrovert dan introvert. Aksioma: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika, 13(2), 325-330.
Hapsari, G. P. P., & Zulherman, Z. (2021). Pengembangan media video animasi berbasis aplikasi canva untuk meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa. Jurnal Basicedu, 5(4), 2384–2394.
Kelly, V. (2015). Peningkatan Kemampuan Berbicara Bahasa Indonesia Menggunakan Lingkungan sebagai Sumber Belajar di Kelas V SD. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK), 4(12).
Published
2023-12-30
How to Cite
Mulyati, T., Sudarman, S., & Raudatul Zannah, N. (2023). Peningkatan Hasil Belajar PKN Tentang Penerapan Nilai-Nilai Pancasila Melalui Adaptasi Model PjBL dan Cooperative Teams Games Tournament. Prosiding Seminar Nasional PPG Universitas Mulawarman, 4, 191-196. Retrieved from https://jurnal.fkip.unmul.ac.id/index.php/semnasppg/article/view/3092
Section
Articles