Pengaruh Media Pembelajaran Prezi Terhadap Minat Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Sejarah Kelas XI MIA SMA Negeri 2 Tenggarong

  • Dhiya Hawra Universitas Mulawarman
  • Muhamad Sopyan Universitas Mulawarman
  • Siti Marfuah Universitas Mulawarman
Keywords: minat belajar, media pembelajaran, media prezi, pembelajaran sejarah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh serta seberapa besar signifikansi pengaruh media pembelajaran prezi terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran sejarah di SMA Negeri 2 Tenggarong. Pendekatan ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen. Desain penelitian pyang digunakan posttest – only control design. Sampel yang di gunakan terdapat dua kelas yaitu kelas eksperimen (XI MIA 5) dan kelas kontrol (XI MIA 6). Pengambilan data menggunakan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik, uji hipotesis dan analisis regresi sederhana dengan bantuan software PSPP GNU PROJECT for windows Hasil penelitian uji Independent Sampel T Test  yang dilakukan di peroleh uji thitung = 4,57 > ttabel = 2,04 maka Ho ditolak dan Ha diterima, sehingga terdapat pengaruh antara media pembelajaran prezi terhadap minat belajar siswa, kemudian, besarnya koefisien korelasi variabel X dan Y pada kelas eksperimen adalah 0,78 sehingga di kategorikan tingkat korelasi kuat yaitu pada rentang 0,6 – 0,799. Dengan perbandingan koefisien determinan sebesar 61%. Hal ini membuktikan bahwa siswa perlu media pembelajaran yang lebih menarik kreatif dan inovatif dan media pembelajaran prezi dapat digunakan dalam proses pembelajaran sejarah di kelas.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arsyad, Azhar. (2013). Media Pembelajaran. Jakarta : Raja Grafindo Persada.

Asril, Z. (2016). Micro Teaching. Depok: PT Rajagrafindo Persada

Atno. (2011). Efektivitas Media CD Interaktif Dan Media VCD Terhadap Hasil Belajar Sejarah Siswa SMA Negeri Di Banjarnegara Ditinjau Dari Tingkat Motivasi Belajar. Jurnal Paramita. Vol. 21 No. 2.

Azmi, M. (2018). Using Historical Sites in East Kalimantan for Education: Challenges and Opportunities. Yupa: Historical Studies Journal, 2(1), 71-80.

Kochhar, S. K. (2008). Pembelajaran Sejarah (Teaching of History). Jakarta: PT Gramedia Widiasarana Indonesia.

Marfuah, S., Azmi, M., Nur, M. M. R., Yusran, Y., & Prameswara, A. P. (2020). Integrasi Situs Sejarah di Samarinda dan Balikpapan dalam Pembelajaran Sejarah Lokal. Yupa: Historical Studies Journal, 4(2), 73-81.

Subagyo. (2011). Membangun Kesadaran sejarah. Semarang: Widya Karya

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta

Suharsimi Arikunto. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Published
2022-01-31
How to Cite
Hawra, D., Sopyan, M., & Marfuah, S. (2022). Pengaruh Media Pembelajaran Prezi Terhadap Minat Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Sejarah Kelas XI MIA SMA Negeri 2 Tenggarong. Langgong: Jurnal Ilmu Sosial Dan Humaniora, 1(2), 70-86. https://doi.org/10.30872/langgong.v1i2.1641
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)