Identifikasi Karakteristik Peserta Didik Sebagai Acuan Perencanaan Pembelajaran Fisika di SMA Negeri 2 Samarinda

  • Muhamad Sahri Pendidikan Profesi Guru, Universitas Mulawarman
  • Zulkarnaen Pendidikan Fisika, Universitas Mulawarman
Keywords: Karakteristik, Gaya belajar, Motivasi belajar

Abstract

Pembelajaran paradigma baru memastikan pembelajaran berpusat pada peserta didik. Dimana pendidik diberi keluasaan dalam merencanakan pembelajaran yang dapat mengakomodir karakteristik dan kebutuhan peserta didik. Kegiatan mengakomodir ini dapat dilakukan apabila pendidik sudah mengetahui dan memahami karakteristik peserta didik itu sendiri. Namun pada prakteknya pemahaman karakteristik peserta didik ini belum dilakukan secara maksimal. Menjadi sebuah kekhawatiran apabila pemahaman terkait karakteristik peserta didik tidak dilakukan akan memiliki dampak pada optimalisasi pencapaian tujuan pembelajaran dan potensi yang dimiliki peserta didik serta kebermaknaan dalam pembelajaran. Tujuan diadakannya penelitian ini adalah menghasilkan data atau informasi penting terkait karakteristik peserta didik kelas X-I SMAN 2 Samarinda yang dapat dijadikan  pijakan untuk mengoptimalkan kegiatan pembelajaran. Karakteristik yang diteliti hanya pada aspek gaya belajar dan motivasi peserta didik. Data dikumpulkan melalui observasi dan angket untuk peserta didik. Sedangkan untuk metode penelitian menggunakan penelitian kualitatif. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa peserta didik kelas X-I di SMAN 2 Samarinda mayoritas memiliki motivasi yang cukup baik dan gaya belajar peserta didik yang paling dominan adalah gaya belajar visual.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-12-15
How to Cite
Sahri, M., & Zulkarnaen, Z. (2022). Identifikasi Karakteristik Peserta Didik Sebagai Acuan Perencanaan Pembelajaran Fisika di SMA Negeri 2 Samarinda . Prosiding Seminar Nasional PPG Universitas Mulawarman, 3, 117 - 120. Retrieved from https://jurnal.fkip.unmul.ac.id/index.php/semnasppg/article/view/1718
Section
Articles