STRATEGI LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING DENGAN MEMANFAATKAN GOSSIPING TIME REMAJA
Keywords:
Strategi lanyanan, Bimbingan dan Konseling, Remaja, GosipAbstract
Tujuan dari penulisan artikel ini adalah untuk memberikan referensi strategi layanan bimbingan dengan memanfaatkan waktu luang peserta didik atau siswa. Metode yang digunakan dalam penulisan artikel ini adalah studi literatur. Bearakar dari sela-sela pembalajaran siswa, dimana siswa mendapat waktu luang untuk beristirahat, yang biasa digunakan untuk sekedar istirahat di kelas, berbincang, maupun membeli sesuatu di kantin. Kegiatan yang menyenangkan di waktu luang salah satunya dengan berbincang dengan teman-teman, baik masalah akademik, pribadi, dan masalah sosial lainnya. Salah satu bentuk perbincangan pada suatu kelompok disebut sebagai kegiatan gosip. Gosip sebagai kegiatan yang sering dilakukan oleh banyak orang, tidak terkecuali remaja di sekolah dapat dimanfaatkan sebagai wadah dan kesempatan bagi guru bimbingan dan konseling untuk lebih dekat dengan siswa dan sekaligus dapat memberikan layanan secara tidak langsung. Tentu saja dalam hal ini, topik yang diperbincangkan bersifat positif yang bersifat pengembangan dan pemahaman bagi siswa. Diharapkan dengan strategi ini dapat guru bimbingan dan konseling dapat memberikan layanan yang sesuai dengan tujuan dari bimbingan dan konseling secara maksimal baik di dalam maupun di luar layanan dasar.
Downloads
References
Flower A., Sara C. McDaniel, Kristine Jolivette. 2011. A Literature Review Of Research Quality And Effective Practices In Alternative Education Settings. Education And Treatment Of Children
Jalaluddin Rahmat. 2005. Psikologi Komunikasi. Bandung:Rosdakarya. hlm.120
Meinarno, Bagaskara, & Rosalina. 2011. Apakah Gosip Bisa Menjadi Kontrol Sosial?. Jurnal Psikologi Pitutur, 1(2)
Muhammad Budyatna. Teori Komunikasi Antar pribadi (Jakarta: Kencana Prenanda Media Group,2011),h.21
Nata, Abuddin. 2011. Perspektif Islam tentang Strategi Pembelajaran, Jakarta: Kencana Prenada Media Group, cet. 2
Ni’mah, M., Hardjajani, Tuti, & Karyanta, N. A. (2010). Hubungan antara komunikasi interpersonal dan interaksi teman sebaya dengan penyesuaian sosial pada remaja di SMP Negeri 1 Sukoharjo . Jurnal Wacana Psikologi, 2, (4), 85-105.
Nur Bahri. 2018. Peran Komunikasi Antar Pribadi Pada Lingkungan Kerja Dalam Perspektif Islam. JISA: Jurnal Ilmiah Sosiologi Agama, 1(1)
Sulistyowati, A. 2016. Studi Deskriptif Fungsi Dan Dampak Negatif Gosip Pada Remaja. Diajukan kepada Universitas Muhammadiyah Malang sebagai salah satu persyaratan untuk memperoleh Gelar Sarjana Psikologi
Syahraini Tambak. 2014. Metode Ceramah: Konsep Dan Aplikasi Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Jurnal Tarbiyah, 21(2)
Zarkasih Putro, K. 2017. Memahami Ciri dan Tugas Perkembangan Masa Remaja. APLIKASIA: Jurnal Aplikasi Ilmu-ilmu Agama. 17 (1), hlm. 25-3